mengatasi permasalahan pada pintu mobil
sebagaimana fungsinya pintu mobil harus mampu berfungsi dengan baik yaitu sebagai sarana keluar masuk penumpang. handel pintu dan kunci juga harus berfungsi. dan di pintu juga terdapat kaca jendela yang bisa naik turun ini juga harus berfungsi dengan baik. jika ada yang tidak berfungsi pasti membuat geram pemakainya. kemudian garis pintu mobil juga harus simetris dengan body mobil.
pimtu mobil hijet |
jangka pemakaian pintu mobil turut mempengaruhi fungsionalitas dari pintu tersebut. kerusakan-kerusakan dapat terjadi pada beberapa bagian pada pintu itu. kerusakan pintu mobil biasanya jika satu bagian rusak akan mempengaruhi bagian lain. dan satu bagian di perbaiki maka akan mendapat hasil lebih dari satu.
apa saja permasalahanya pada pintu mobil?
1. pintu tidak menutup rapat, garis pintu tidak simetris dengan body mobil, pintu mobil turun kebawah,
hal ini di sebabkan karena engsel pintu sudah aus/oblak. sehingga membuat engsel tidak presisi lagi. kemudian juga di sebabkan karena bagian dekat engsel ada yang keropos sehingga keduduakan engsel berubah. selain itu juga dapat di sebabkan baut pengikat engsel sudah aus.
kemudian masalah lain walupun pintu sudah di kunci tapi pitu masih goyang hal ini di sebabkan karena stelan kunci dan nok kunci sudah bergeser. maka perlu di stel ulang.
2. handel pintu dan kunci pintu lepas/dol, patah
jika handel pintu maupun pintu patah pastinya harus di ganti dengan yang baru. tetapi jika hanya dol/lepas dapat di perbaiki dengan membuka bagian dalam pintu mobil. karena hal ini di sebabkan oleh lepasnya pengait besi penghubung yang ada di dalam
3. kaca jendela depan tidak bisa naik turun, kaca jendela miring
permasalahn ini juga sering terjadi, karena rel / jalur mekanisme kaca jendela lepas dari tempatnya. untuk mengatasinya harus melihat pada bagian dalam pintu dan mengembalikan rel kaca pada posisi semula
4. jika hujan air masuk dari sela-sela pintu
selain di sebabkan karena pintu mobil tidak dapat menutup rapat permasalahan ini juga disebakan karen karet pintu sudah getas, bocor atau malahan tidak ada karetnya sama sekali untuk mengatasinya harus pasang karet baru sesuai kebutuhan pintu mobil. untuk pintu depan membutuhkan 4 meter.
karet pintu depan daihatsu hijet |
untuk memperbaiki permaslahan-permasalahan pada pintu mobil tersebut sebaiknya di serahkan ke bengkel spesialis pintu mobil. karena mereka pasti benar-benar paham mengenai seluk beluk pintu mobil apalagi bengkel yang sudah lama berkecimpung di jasa perbaikan ini mereka pasti akan lebih berpengalaman.
proses pengerjaan stel pintu mobil |
stel engsel pintu mobil |
untuk bengkel pintu mobil yang profesional (tidak harus bengkel yang modern, tempat bagus, peralatan lengkap, bengkel pinggir jalan yang sederhana juga bisa profesional) biasanya ketika stel pintu sudah paham apa saja kerusakanya semua bagian yang rusak mulai dari engsel, handel kunci pintu hingga rel kaca juga di perbaiki.
di bengkel pintu mobil biasanya juga tersedia berbagai aksesoris lainnya seperti alarm, central lock dan juga karet pintu mobil.
keuntungan setelahi stel pintu yaitu :
pintu jadi normal lagi, garis pintu kembali seperti semula, rapat. karena pintu mobil sudah rapat ketika melewati goncang mobil menjadi tidak berisik dan serasa lebih kedab. mungkin karena engsel dan kunci pintu sudah di stel ulang sehingga sudah tidak goyang-goyang ketika terkena goncangan. suara pintu mobil ketika di tutup suaranya jadi lebh empuk.
Biaya perbaikan : nominal rupiah di setiap bengkel pasti berbeda-beda tetapi sebagai gambara dari pengalaman penulis yaitu biaya stel 3 pintu + perbeng stel 3, perbeng door lock Rp 70.000. 2 set as+bos pintu Rp. 10.000. karet pintu per meter Rp 10.000 (1 pintu 4 meter)
terimakasih untuk DHI SOLO RAYA untuk materi dan fotonya.